Konstribusi Komite Sekolah dalam Meningkatkan Efektifitas Pengelolaan Sekolah
ABSTRAK

Penelitian ini bertolak dari rumusan masalah yaitu: Bagaimana gambaran pengelolaan sekolah pada SD No. 38 Inpres Nahung Kecamatan Cenrana?, dan Bagaimana bentuk Konstribusi Komite Sekolah dan meningkatkan efektifitas pengelolaan sekolah di  SD No. 38 Inpres Nahung Kecamatan Cenrana?
Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan cara, yaitu : (1) Dokumentasi  (2) Kuesioner dan (3) Observasi. Teknik analisis data dilakukan dengan terlebih dahulu melakukan penyederhanaan data untuk kemudahan interpretasi melalui pengaturan urutan data, pengorganisasian kedalam satu pola, kategori dan satuan uraian dasar kemudian data yang telah disaring dianalisis secara deskriptif dengan uraian-uraian singkat
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pengelolaan SD Negeri No. 38 Nahung yang dilaksankan dengan 6 bidang yaitu (1) pengelolaan kurikulum dan program pengajaran, (2) pengelolaan tenaga kependidikan, (3) pengelolaan kesiswaan, (4) pengelolaan keuangan, (5) pengelolaan sarana prasarana pendidikan dan (6) pengelolaan hubungan sekolah dengan masyarakat, berada pada kategori Kurang Efektif.
Bentuk Konstribusi Komite sekolah dalam mengefektifkan pengelolaan sekolah di SD Negeri No. 28 Nahung yang terdiri dari (1)  Konstribusi Komite Sekolah dalam memberikan advisory atau pertimbangan kepada sekolah, (2) Konstribusi Komite Sekolah dalam memberikan supporting atau dukungan terhadap pengelolaan sekolah, (3) Konstribusi Komite Sekolah dalam melakukan pengawasan terhadap pengelolaan sekolah dan (4) konstribusi komite Sekolah untuk menjadi mediator dalam pengelolaan sekolah berada pada kategori sedang.

0 comments:

Posting Komentar